Contoh Interrogative Sentence : Visitpare.Com

Apa Itu Interrogative Sentence?
Sebelum tahu contoh Interrogative Sentence, maka Anda wajib tahu pengertiannya terlebih dahulu. Kembali ke pembahasan awal, bahwa Interrogative Sentence merupakan kalimat yang menanyakan sesuatu atau bernama kalimat tanya.

Interrogative Sentence ini adalah kebalikan dari negative sentence dan positive sentence. Sebab kedua tipe kalimat itu akan memberi atau menyatakan informasi, dan Interrogative Sentence akan menanyakan maupun meminta informasi.

Tentunya kalimat tanya juga akan ada di dalam setiap tenses dengan sejumlah perbedaan tergantung dari tense itu sendiri. Supaya lebih mudah dalam memahaminya, maka penjelasan terkait Interrogative Sentence akan terbagi menjadi tiga bagian berbeda, seperti berikut ini:

Interrogative in Nominal Sentences
Contoh Interrogative Sentence ada banyak sekali. Sementara kalimat nominal sendiri tidak akan menggunakan verb atau kata kerja didalamnya tapi akan diganti dengan ‘to be’ seperti is, am, was, are dan were.

Nah untuk membuat interogatif dari kalimat nominal ini adalah dengan cara memindahkan ‘to be’ tadi ke depan kalimat. Contohnya adalah “You are happy right now?” maka akan diganti menjadi “Are you happy right now?”.

Selanjutnya contoh untuk Negative Interrogative pada kalimat nominal adalah sebagai berikut. “You aren’t happy right now?”. Maka berubah jadi kalimat “Aren’t you happy right now?”.

Interrogative in Verbal Sentences
Penting bagi Anda untuk mengetahui beberapa contoh Interrogative Sentence agar paham dan mengerti. Terkait hal itu, kalimat verbal merupakan kalimat yang akan menggunakan verb alias kata kerja.

Nah untuk membuat bentuk tanya dari kalimat verbal, maka Anda bisa mendapatkan kata ‘do not, does not dan juga did not’ pada awal kalimat. Nah berikut ini ada contoh perubahan dari yang kalimat positif kemudian menjadi kalimat interogatif.

“Dodi plays football every week end”, maka akan berubah menjadi “Does Dodi plays football every weekend?” Sedangkan untuk kalimat interogatif yang bersifat negatif, contohnya seperti “Dodi doesn’t play football every week end” berubah jadi “Doesn’t Dodi play football every week end?”

Interrogative Sentence dengan Modal Auxiliaries Verbs
Contoh Interrogative Sentence ada banyak. Modal Auxiliary verb sendiri merupakan kata kerja bantu yang berguna untuk memodifikasi atau mempertegas makna dari kata kerja yang utama.

Adapun kata-kata dari modal verbs ini adalah seperti could, can, shall, will, should, may, would, igh dan must. Kalimat interrogative dengan modal verbs ini bisa dibuat menggunakan modal verbs pada bagian depan kalimat.

Contohnya adalah seperti “You can see me from that building” berubah menjadi “You can’t see me from that building”. Selanjutnya untuk kalimat tanya berubah jadi “Can you see me from that building” jadi “Can’t you see me from that building?”

Negative Question
Contoh Interrogative Sentence yang penting untuk Anda ketahui. Negative Question sendiri sering dikenal juga sebagai kalimat tanya negatife.

Apabila kalimat tanya positif untuk bertanya di dalam kontek positif, maka jenis negative question ini berguna untuk bertanya dalam kontek negatif. Dalam bentuk negative question, maka Anda dapat menggunakan kata kerja bantu (auxiliary verb) atau menambah kata ‘not’ pada awal kalimat.

Contohnya: “Aren’t they come here? = “Apakah mereka tidak datang kesini?”. Don’t you remember?” = “Apakah kamu tak mengingatnya?”.

Positive Question
Sekarang ini sudah ada banyak sekali contoh Interrogative Sentence yang bisa Anda ketahui. Pada pembahasan ini, positive question atau kalimat tanya yang bentuknya positif.

Sehingga kalimat tanya ini sering digunakan untuk menanyakan dalam konteks positif. Dalam positive question, maka Anda dapat menggunakan kata kerja bantu maupun WH question word pada bagian awal kalimat.

Contohnya: “Will you marry me?” = “Apakah kamu mau menikah dengan saya?”. “Are you hungry?” = “Apakah kamu lapar?”.

Informative Question
Informative questions ini sering dikenal juga sebagai kalimat tanya yang mengandung informasi. Pasalnya kalimat ini berguna untuk menanyakan sebuah informasi kepada lawan bicaranya.

Kalimat ini sering digunakan ke dalam semua jenis bentuk kata atau tense. Jadi setelah ada kata tanya, maka Anda dapat menggunakan kata kerja bantu.

Contoh: “Why did she came late?” = kenapa dia datang terlambat?”. Where is your mother?” = “Dimana ibumu?”.

Jenis-jenis Interrogative Sentence
Jika mencari contoh Interrogative Sentence maka tak perlu bingung. Secara garis besar, bahwa kalimat tanya seperti ini akan memiliki pola sama, jadi kita bisa menilai bahwa seluruh kalimat tanya itu sama saja.

Tapi kenyataannya kalimat tanya sendiri mempunyai beberapa jenis dan tergantung dari jawaban pertanyaan itu sendiri. Lantas apa saja jenis-jenisnya?

Alternative Question
Alternative Question ini akan menggunakan coordinate conjunction berupa ‘or’ untuk menghubungkan antar pilihan jawaban tersebut. Biasanya Interrogative Sentence ini akan diawali menggunakan auxiliary verb maupun linking verb berupa ‘be’.

Akan tetapi mungkin juga bisa dibuka dengan menggunakan wh-word khususnya untuk ‘which’. Contohnya adalah seperti: “Would you like some tea or coffee?” = “Apakah kamu suka teh atau kopi?”

Yes/No Question
Contoh Interrogative Sentence, dan jenis kalimat ini akan dibentuk dengan cara menukar posisi subjek dan linking verb ‘be’ (is, am are) atau auxiliary (will, shall, can, may, do, dan must).

Akan tetapi jika hanya ada main verb atau kata kerja, maka awal kalimat bisa menggunakan do atau does maupun did. Sementara itu jawaban dari yes/no question ini adalah ya atau tidak. Biasanya kita dapat melihat jenis pertanyaan ini dalam kuesioner guna mendapat jawaban yang tertutup.

Contoh: “Are you an astronaut?” = “Apakah kamu seorang astronot?”. “May i borrow your pen?” = “Bolehkan saya meminjam penamu?”. “Does she like a mango smoothie?” = “Apakah dia menyukai smoothie mangga?”.

Wh-Question
Contoh Interrogative Sentence kalimat ini biasanya akan dimulai dengan wh-question. Arti dari wh-question ini adalah why, what, when, where, who, which, whose, whom dan how. Di dalam bahasa Indonesia sendiri kita sering mengenalnya juga sebagai 5W + 1H (+ whom, whose, which).

Sementara itu tujuan dari mengajukan pertanyaan wh-question ini adalah guna mendapat sejumlah informasi. Juga untuk menulis berita maupun artikel supaya informasi yang disampaikan secara lengkap dan runtut.

Contohnya: “Why do you cry?” = “Kenapa kamu menangis?”. Which one is your favorite book?” = “Yang mana buku favoritmu?”. “What is the name of Nina’s puppy?” = “Apa nama anak anjing Nina?”.

Tag Question
Contoh Interrogative Sentence dan tag question adalah pertanyaan pendek berupa linking verb be maupun auxiliary +/-not+pronoun yang ditambah pada bagian akhir kalimat. Akan ada koma guna memisahkan antara tag question dengan kalimat utamanya.

Salah satu hal yang penting Anda perhatikan adalah saat awal berupa kalimat positif, maka kalimat tanyanya akan berupa kalimat negatif. Begitu juga sebaliknya, apabila awal kalimat berupa kalimat negatif, maka kalimat tanya berupa kalimat positif.

Contoh: “It is Nina’s cat, isn’t it?” = Ini adalah kucingnya Nina, iya kan?”. She likes cupcakes, doesn’t she? = ” Dia suka cupcake, iya kan?”. “She should see a doctor, don’t she?” = Dia harus menemui dokter, bukan?”.

Aturan Dalam Membuat Question Tags
Pada question tag akan selalu ada pola inversi alias susun balik verb + subject + ?
Question tags akan selalu diawali dengan tanda koma terlebih dahulu.
Apabila question tags negatif, maka verb + not harus singkat, contohnya, don’t, doesn’t, et.
Verb yang digunakan yaitu auxiliary verb atau kata kerja, kecuali pada simple past nominal dan simple present.
Subject question tags akan selalu berupa kata ganti atau pronoun yang merujuk pada subjek kalimat.
Apabila kalimat negatif, maka question tags adalah positif.
Apabila kalimat positif, maka question tags adalah negatif.

Sumber Referensi :